Batik Lukis, Batik Lukis Bali, Perkembangan Batik Lukis

Batik Lukis, Batik Lukis Bali, Perkembangan Batik Lukis

Latar Belakang

Perkembangan batik lukis di Bali sudah mengalami peningkatan, hal ini dibuktikan dengan banyaknya pengrajin batik yang mengerjakan dan memproduksi batik. Cara pembuatan batik di masa lalu dengan sekarang sudah mengalami perubaban, jaman dabulu batik diproduksi dengan peralatan yang sangat sederhana, seperti canting, lilin/malam, dan menggunakan warna alami.

Sekarang telah mengalami banyak perubahan baik dari segi peralatan dan cara pembuatan. Cara sablon sekarang lebih banyak digunakan karena lebih cepat dan lebih banyak menghasilkan batik dibandingkan menggunakan canting. Meskipun sekarang teknik sablon sudab banyak diterapkan, masih ada beberapa produsen batik yang tetap menggunakan dan melestarikan cara lama menggunakan canting. 

Akan tetapi kurangnya minat masyarakat untuk lebih mendalami proses pembuatan batik di jaman sekarang, membuat semakin menipisnya minat masyarakat untuk mendalami batik itu sendiri. Inilah yang hams diluruskan, karena budaya batik sudab turun - temurun dan harus dilestarikan. Kurangnya media yang menginformasikan tentang proses membatik menjadi kendala dalam menyampaikan pesan ke masyarakat. Sedangkan masyarakat membutuhkan media yang memiliki visual yang tinggi dan nyata untuk dapat menangkap pesan dari sebuah tayangan. Media yang sesuai dengan kriteria di atas adalah video. Dengan membuat media dokumenter tentang batik yang akan ditayangkan kepada masyarakat, diharapkan masyarakat dapat lebih paham dan mengerti secara keseluruhan tentang proses - proses dalam pembuatan batik, serta memahami betapa pentingnya akan budaya membatik untuk terus dilestarikan dari masa ke masa. Untuk itu, merancang media visual untuk batik sangat dibutuhkan dengan tujuan melestarikan bndaya batik. Media visual video doknmenter dapat memberikan solusi dari permasalaban ini, sangat tepat untuk merealisasikan pennasalahan ini, karena video dapat memaparkan keadaan nyata dari suatu proses dan lingkungan perusahaan juga dapat menunjukkan dengan jelas suatu proses membatik. Selain itu, video dokumenter juga dapat memaparkan proses realita membatik, dimana belum ada yang mendokumentasikan proses membatik pada media video. 

Seiring dengan berkembangnya teknologi di bidang komputer saat ini memungkinkan semua bidang kehidupan manusia dapat semakin ringan dikerjakan, demikian halnya batik Dengan menggunakan software desain gratis membuat media video untuk melestarikan batik Media video sekarang tidak terlalu sulit untuk dirancang, apalagi dengan perkembangan teknologi khususnya di bidang komputer yang semakin canggih, perlengkapan pendukung dalam pembuatan video yang semakin lengkap membuat semua itu menjadi lebih mudab dikerjakan. Dengan gambar dan suara yang ada di dalam video, tujuan yang akan disampaikan ke masyarakat akan lebih efektif. Di samping itu, keinginan untuk lebih melestarikan dan mengenalkan lebih dekat proses pembuatan batik ke masyarakat. Agar masyarakat lebih paham tahapan apa saja yang dilakukan dalam pembuatan batik.
Tahap pembuatan batik yang nantinya dilihat oleh masyarakat, akan dilakukan di Banjar Getas Kawan Buman Blahbatuh Gianyar yang masyarakatnya banyak menjadi pengerajin dan produsen batik. Masyarakat di banjar ini sudab 28 tabun mendalami batik lukis yang tentunya sudah berpengalaman dalam bidang batik, khususnya batik lukis. 

Rumusan Masalah

Permasalahan yang akan diuraikan dalam perancangan ini adalah sebagai berikut: 
  1. Belum adanya media video dalam melestarikan proses membatik di Bali.
  2. Bagaimana merancang video dokumenter proses batik lukis di Banjar Getas Kawan - Gianyar yang tepat, dan konsep apa yang akan digunakan ?

Batasan Masalah


Dari rumusan masalah yang terpapar di atas, diperoleh gambaran permasalahan yang begitu luas. Namun menyadari adanya keterbatasan waktu dan kemampuan, maka penulis memandang perlu memberi batasan masalah secara jelas dan terfokus. Selanjutnya masalah yang menjadi obyek perancangan dibatasi hanya pada merancang media video dokumenter batik lukis yang di dalamnya dijelaskan tentang proses pembuatan batik lukis dari proses awal sampai akhir, dan memiliki tujuan untuk mengajak: masyarakat melestarikan budaya membatik. Dirnana lokasi pembuatan batik akan dilakukan di Banjar Getas Kawan Buruan Blah batuh Gianyar, yang masyarakatnya sudah berpengalaman dan banyak: menjadi pengerajin atau produsen batik lukis. 

Tujuan Perancangan

  1. Sebagai syarat kelulusan menempuh ujian akhir sarjana komputer program studi tekuik informatika konsentrasi desain grafis multimedia STIMIK Indonesia.
  2. Mampu merancang media yang tepat untuk melestarikan batik lukis ke masyarakat.

Manfaat Perancangan

  1. Bagi Institusi (Sekolah Tinggi Manajemen Informatika & komputer) Karya tugas akhir dapat digunakan sebagai bahan penilaian kemampuan mahasiswa dalam mengerjakan syarat kelulusan yang akan menghadapi dunia kerja.
  2. Bagi Mahasiswa
    Menambah wawasan dengan merancang sebuah media, guna menghadapi dunia pekerjaan di masa yang akan datang.
  3. Bagi Masyarakat
    Memberikan informasi tentang proses membatik kepada masyarakat dan juga untuk melestarikan batik di Indonesia pada umumnya, di Bali khususnya.
Pengertian Objek/Kasus

Batik adalah lukisan atau gambar pada kain mori atau katun yang dibuat dengan alat bernama canting
Batik luk:is adalah proses pembuatan batik dengan cara langsung melukis pada kain putih.

Sabrin (2008 : 5) juga mengatakan batik lukis adalah proses pembuatan batik dengan cara langsung melukis pada kain putih. Jadi batik painting lukis adalah batik yang dibuat dengan cara langsung melukis pada kain putih tanpa menggunakan alat cetak atau sablon.
Dari semua pengertian batik diatas, dapat ditarik kesimpulan bahwa batik lukis adalah proses dengan menghias kain dengan cara langsung meluk:is menggunakan Jilin, dimana semua proses dilakukan dengan menggunakan tangan.

Postingan populer dari blog ini

Pengemasan Produk Kerajinan dari Bahan Lunak

Pertunjukan Tari, Rias Cantik atau Tampan, Rias Tokoh

Olah Suara atau Vokal dengan teknik Pernapasan, Senam Wajah, Senam Lidah, Senam Rahang Bawah, Latihan Tenggorokan, Berbisik, Mengerik dan Bergumam, Bersenandung